Tahukah sobat, dahulu generasi salaf (generasi pendahulu kita, yaitu generasi sahabat, generasi tabi'in, dan generasi pengikut tabi'in) berdoa mengenai puasa ramadhan. Mereka berdoa selama enam bulan setelah idul fitr agar ibadah mereka dibulan ramadhan diterima oleh Allah, dan mereka berdoa enam bulan setelah itu agar dipertemukan kembali dengan bulan Ramadhan.

Mereka adalah generasi dimana semua senang dan saling mengucapkan tahniah selamat datang bulan ramadhan karena mereka mengetahui keutamaan-keutamaan yang ada di dalam bulan ramadan.


poster selamat datang bulan ramadhan - puasa dan keutamaan ramadhan



Dalam rangka tarhib ramadhan, dan mengamalkan suatu ibadah dengan ilmu, maka saya akan mengulang catatan tentang puasa dari apa yang saya dapat dari kajian tentang ramadhan. Catatan kali mengenai definisi puasa, hukum puasa, kapan diwajibkan puasa ramadhan, keutamaan puasa, dan keutamaan bulan ramadhan.

Jika sobat mencari bahan atau materi untuk kultum seputar puasa ramadhan, catatan ini cocok sebagai tambahan poin dalam kultum.

Sekarang kita mulai catatan dengan definisi atau arti puasa.

Definisi Puasa


Arti atau definisi puasa dibagi menjadi dua bagian, yaitu arti secara bahasa dan arti secara istilah/syar'i.

Adapun arti puasa secara bahasa/lughah adalah: menahan diri.

Sedangkan arti puasa secara istilah/syari'at adalah : Beribadah kepada Allah Ta'ala dengan menahan diri dari makan dan minum serta menahan diri dari apa-apa yang membatalkan ibadah ini dari mulai terbit fajar shadiq sampai terbenam matahari yang dilakukan oleh orang tertentu dengan syarat-syarat tertentu.


Hukum puasa Ramadhan


Hukum puasa di bulan ramadhan adalah wajib. Dalilnya ada di dalam surat al-Baqarah: 183-185.

Puasa di bulan ramadhan diwajibkan pada tahun ke 2 hijriah.

Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam wafat setelah 9 kali puasa ramadhan dijalani.


Keutamaan puasa


Dibawah ini adalah keutamaan-keutamaan puasa, yang diambil dari Al-Qur'an dan hadits yang shahih.

- Puasa merupakan amal yang Allah janjikan padanya ampunan dan ganjaran yang besar.

- Puasa merupakan sebab meraih ketaqwaan.

- Puasa merupakan perisai dari api neraka.

- Puasa sebagai tameng dari gejolak syahwat.

- Berpuasa satu hari dijalan Allah (karena Allah), maka Allah menjauhkan wajahnya dari api neraka sejauh perjalanan 70 tahun.

- Puasa akan memasukkan pelakunya ke surga melalui pintu ar-Rayyan.

- Puasa sebagai penghapus dosa.

- Orang yang berpuasa memiliki dua kegembiraan, yaitu kegembiraan di dunia dan di akhirat.

- Bau mulut orang yang berpuasa lebih harum di sisi Allah dibandingkan wangi misk/kasturi.

- Orang yang berpuasa memiliki doa yang maqbul sampai ia berbuka.

- Puasa dan Al-Quran akan memberikan syafaat bagi orang yang mengamalkannya.

- Siapa yang kehidupannya ditutup dengan puasa, maka Allah masukkan ia ke dalam surga.


Keutamaan Bulan Ramadhan


Setelah mengetahui keutamaan puasa dan orang yang berpuasa, maka mari kita membaca tentang keutamaan bulan ramadhan.

- Didalam bulan Ramadhan, diturunkan Alqur'an dan kitab-kitab yang lain.

- Pada bulan ramadhan, dibuka pintu surga.

- Ditutupnya pintu neraka pada bulan ramadhan.

- Dibulan ini, syaithan yang jahat dibelenggu.

- Pada bulan ini juga, dibuka pintu rahmat.

- Dibukanya pintu-pintu langit.

- Dibebaskannya orang-orang terpilih, dari api neraka, dan itu terjadi disetiap malam bulan ramadhan.

- Di malam bulan ramadhan, ada satu malam yang lebih baik dari 1000 bulan yaitu lailatul qadr.


Sobat pembaca, setelah mengetahui definisi puasa, mengetahui hukum puasa, serta keutamaan puasa dan bulan ramadhan, semoga kita menjadi semakin semangat dalam beribadah di bulan ramadhan berpuasa di siangnya tarawih di malamnya, semakin mengisi hari dengan membaca al-quran, semakin giat bersedekah dan menolong orang, dan semakin baik adab dan akhlaknya.

Diakhir catatan ini, tak lupa kita berdoa agar Allah menyampaikan kita ke ramadhan, mengisinya dengan amalan produktif, dan diterimanya semua amal ibadah kita. aamiin.


0 comments:

Post a Comment