Al-Quran adalah kitab suci yang diturunkan kepada Rasul shallallahu 'alaihi wasallam.


Membacanya dengan ikhlas akan mendapatkan pahala. Ia juga sebagai obat, baik penyembuh untuk badan maupun obat hati dari berbagai penyakit yang ada dalam hati.


keutamaan mempelajari quran dan mengamalkannya



Al-Quran merupakan petunjuk bagi kita, isinya sempurna mencakup semua seperti sejarah umat terdahulu, tauhid, aqidah, ibadah, hukum, muamalah, akhlak, ayat ayat tentang janji surga, tentang ancaman, dan hal lainnya yang dibutuhkan oleh manusia.


Dengan segala keistimewaan itu, maka sepatutnya kita mempelajarinya, mulai dari belajar cara membaca yang benar, menghafalnya, belajar mengetahui artinya makna kandungannya,  mempelajari tafsir ayat-ayatnya dari 'ulama yang mengajarkan ilmu berdasarkan pemahaman yang shahih, melatih jiwa kita untuk mengamalkan isinya, mendakwahkannya terutama kepada istri dan anak-anak, dan berbagai aktivitas lainnya dalam berinteraksi bersama al-quran.


Di bawah ini ada tiga hadits tentang keutamaan mempelajari al-Quran.


Pada judul terdapat 3 keutamaan, namun tidak terbatas tiga saja keutamaannya, masih banyak yang lainnya. Tiga ini adalah jumlah hadits yang terdapat dalam buku al-adzkar wal adab, yang ditulis oleh Syaikh 'Abdul muhsin bin muhammad alqasim, cetakan tahun 1441 H atau 2020 M, Riyadh.


Saya tulis ulang di blog ini, semoga bermanfaat bagi anda dan saya khususnya, terutama kita dapat mengamalkan ilmu yang telah kita dapat ini.



Keutamaan belajar al-Quran


1. Orang yang belajar al-Quran dan mengajarkannya adalah sebaik-baik manusia.


Dalilnya adalah :


خَيْرُكُمْ مَنْ تَعَلَّمَ القُرْآنَ وَعَلَّمَهُ

(رَوَاهُ البُخَارِيُّ)


"Sebaik-baik kalian adalah orang yang mempelajari al-Quran dan mengajarkannya."



2. Orang yang membaca Quran dan dia menghafalkannya, maka ia bersama malaikat. Sedangkan membaca Quran dalam kondisi yang berusaha keras untuk belajar membacanya, maka ia mendapatkan dua pahala.


Dalilnya adalah :


مَثَلُ الَّذِي يَقْرَأُ القُرْآنَ وَهُوَ حَافِظٌ لَهُ مَعَ السَّفَرَةِ الكِرَمِ البَرَرَةِ; وَمَثَلُ الَّذِي يَقْرَأُ وَهُوَ يَتَعَاهَدُهُ وَهُوَ عَلَيهِ شَدِيدٌ فَلَهُ أَجْرَانِ

(رَوَاهُ البُخَارِيُّ)


"Perumpamaan orang yang membaca al-Quran dan ia telah menghafalkannya maka ia bersama para malaikat yang mulia. Dan perumpamaan orang yang membaca dalam kondisi berusaha keras (belajar membaca dan menghafalkan) maka ia mendapatkan dua pahala.



3. Al-quran dapat memberi syafa'at di hari kiamat bagi orang yang berinteraksi dengannya.


Dalilnya adalah:


اقْرَؤُوا القُرْآنَ فَإِنَّهُ يَأْتِي يَومَ القِيَامَةِ شَفِيعًا لِأَصْحَابِهِ

(رَوَاهُ مُسْلِمٌ)


"Bacalah al-Quran, karena ia akan menjadi menjadi syafaat bagi pembacanya."


=======================================

Ilmu yang melengkapi, silakan membaca di sini:


Keutamaan menuntut ilmu agama/syar'i

Adab membaca al-Quran

Kisah nyata tentang Quran : Doa ayah untuk ananda

0 comments:

Post a Comment