Setelah mengajari anak membaca, tugas selanjutnya adalah membangun kebiasaan membaca bacaan yang positif pada anak-anak.

Membaca adalah salah satu modal dasar seseorang dalam mendapatkan ilmu. Oleh karena itu kebiasaan membaca adalah kebiasaan yang sangat baik dan perlu untuk ditanamkan kepada anak semenjak dini, dimulai dari mengajarkan anak cara membaca.

Membaca yang baik adalah bukan sebatas membaca rangkaian huruf demi huruf sehingga menjadi kata kemudian menjadi kalimat, akan tetapi membaca yang disertai dengan pemahaman.

Oleh karena itu, ada seseorang yang menulis di blognya, definisi aktivitas membaca itu tidak hanya dibatasi oleh seseorang yang membaca buku saja (media buku saja) akan tetapi membaca segala hal di depan matanya dan dia mendapatkan pemahaman tentang itu.

Berdasarkan definisi di atas berarti media baca itu bukan hanya buku saja, melainkan juga media yang bukan dalam bentuk buku, seperti buku elektronik, website, alam, manusia, dan lain lain.

Contoh aplikasi membaca dari definisi yang telah saya dokumentasikan tadi adalah membaca peluang, membaca alam (seperti tanda-tanda alam dan kebesaran penciptanya), membaca manusia (seperti membaca tanda-tanda lawan bicara apakah beliau senang dengan kita atau sebaliknya), membaca tulisan di koran, majalah, dan media elektronik serta internet.

Cara membangun kebiasaan membaca pada anak


Saya yakin pembaca tulisan ini juga telah membaca tips agar anak terbiasa dan gemar membaca. Bahkan mungkin telah mempraktekkan kepada anak-anak. Saya menulis di blog ini adalah untuk mendokumentasikan aktivitas pembelajaran kami yang telah dan sedang dilakukan, salah satunya cara kami membiasakan agar anak senang membaca.

Dan saya sadar, praktek yang kami lakukan bukanlah satu-satunya cara untuk melatih agar anak terbiasa membaca. Ada banyak cara lain agar anak terbiasa dan hobi membaca.

Saya tuliskan pada dokumentasi ini agar semoga ada ayah bunda yang dapat berbagi tips yang lain sehingga kami dapat belajar dan jika dimungkinkan untuk dipraktekkan, maka akan kami coba.

Adapun cara melatih anak agar terbiasa membaca versi kami adalah sebagai berikut:


1. Setiap saya membaca buku, saya selalu membaca di hadapan mereka.

Ini agar menunjukkan bahwa saya menyenangi aktivitas membaca. Dan anak-anak melihat dan mengetahui bahwa saya benar-benar suka membaca.

Anak itu suka meniru atau mencontoh. Dengan melakukan aktivitas membaca di tempat yang terlihat oleh mereka, saya mengharapkan agar mereka dapat mencontoh aktivitas saya yang suka membaca.

2. Membuat perpustakaan kecil di rumah.

Ini memang perlu modal, setidaknya modal untuk membeli lemari dan mendesain ruangan khusus untuk membaca agar kegiatan membaca itu benar-benar nyaman dan menyenangkan.

Kalaupun belum ada modal, setidaknya mengumpulkan buku-buku atau majalah-majalah yang bermanfaat untuk dibaca dan diletakkan di tempat yang terjangkau oleh anak-anak sehingga mereka mudah mengambil dan membacanya.

3. Membiasakan mereka untuk bercerita tentang apa yang telah mereka baca.

Program ini sudah kami mulai beberapa bulan lalu. Pada waktu itu, masih saya yang trigger, dalam arti saya suruh “Kak, hari ini baca buku sirah sahabat ini ya, nanti pas abi pulang dari kerja, abi mau dengar cerita dari kakak”

Hari-hari berlalu, Alhamdulillah sekarang mereka malah inisiatif memulai menawarkan diri untuk bercerita dengan berkata, “Abi hari ini kakak baca kisah cerita ashabul kahfi”. Dengan semangatnya saya merespon beliau, “gimana ceritanya? Ceritain abi dong”. Setelah itu beliaupun menuturkan kisahnya.

4. Membiasakan mereka menulis apa yang mereka telah baca.

Untuk membangkitkan semangat mereka menulis, saya buatkan akun wordpress untuk Kakak dan Adiknya. Mereka saya beri semangat untuk menuliskan apa yang telah mereka pelajari dan mereka lakukan.

Untuk dapat menuliskan sesuatu, mereka memerlukan ide. Salah satu agar ide muncul adalah dengan membaca. Jadi secara tak langsung mereka akan membaca dari berbagai sumber agar dapat menulis di blog mereka.

Inilah penampakan blog mereka:


cara membangun kebiasaan membaca pada anak dengan blogging


contoh cara membangun kebiasaan membaca lewat menulis di blog


Penutup


Itulah dokumentasi kegiatan pembelajaran kami untuk membangun kebiasaan membaca pada anak.

Namun ada hal yang perlu kita terus-menerus untuk memberi semangat anak-anak untuk membaca, yaitu membaca Al-Quran.

Semoga anak-anak kita semangat untuk membaca terutama membaca Al-Qur’an yang menjadi petunjuk jalan keselamatan di dunia dan di akhirat, mengamalkannya, dan mendakwahkannya kepada ummat. Aamiin…

0 comments:

Post a Comment